Cara Pasang Iklan

paytren

Cara Daftar Paytren

Ads

Beragam Wisata Di Subang Jawa Barat

Rangga Inn Restaurant
            Kota Subang adalah kota yang masih sangat asri dan dalam perkembangan pembangunan. Mengenai kota Subang, kota tersebut memiliki berbagai tempat wisata yang harus anda kunjungi, karena wilayahnya yang masih segar dan sangat nyaman untuk berlibur bersama keluarga atau pasangan anda. Ada beberapa tempat wisata yang wajib anda kunjungi seperti salah satunya adalah Pemandian Air Panas Sari Ater, yang akan memanjakan anda untuk bersantai di kolam Air panas yang tentunya sangan menyegarkan bagi tubuh yang pegal-pegal karena pekerjaan. Selain itu juga banyak sekali terhampar perkebunan the yang ada di kota subang yang akan memanjakan pandangan anda dalam perjalanan dan bisa untuk dijadikan sebagai tempat berfoto ria bersama keluarga.

            Mengenai Wisata Di Subang Jawa Barat,  selain suasananya masih alami dan asri juga memiliki harga yang cukup murah yang tidak akan merogoh kantong anda terlalu dalam. Adapun tempat wisata yang harus anda kunjungi adalah sebagai berikut :
                     


http://picasion.com/

1.      Pemandian Air Panas Sari Ater

Sari Ater Hot Spring Resort Subang
Sari Ater Hot Spring Resort
Pemandian Air Panas Sari Ater adalah salah satu  pemandian air panas yang berada di kota subang. Selain pemandian air panas, ada juga wahana-wahana lain yang ada di area Sari Ater Hot Spring Resort. Jika anda ingin mengunjungi tempat wisata yang satu ini, anda bisa langsung mengunjunginya ke alamat dibawah ini :





Lokasi : Jl. Raya Ciater Subang, 41281
Koordinat : 6°44,271'S 107°39,162'E
Telepon : (0260) 471700, 471800, 471900
Email : marketing@sariater-hotel.com
Arah  : Jika anda dari Bandung, anda bisa melewati jalur Lembang Bandung kemudian mengikuti alur jalan Tangkuban Parahu, jark pemandian Air Panas Sari Ater tidak begitu jauh dari wisata Tangkuban Perahu. Jika Dari Jakarta, anda bisa melalui Tol Cipali dan jalur Pantura.
Fasilitas : Pusat informasi, hotel, restauran, taman bermain anak, mushola, tempat parkir dan kolam renang
Informasi Lebih Lanjut : Sari Ater Hot Spring Resort

2.      Capolaga Adventure Camp

Curug Karembong Capolaga
Curug Karembong Capolaga
      Capolaga Adventure Camp adalah tempat wisata kedua yang harus anda kunjungi, karena di tempat ini anda akan menemukan keindahan yang masih sejuk dan segar. Capolaga Advenure Camp bertempat di Desa Cicadas, Kecamatan Sagalaherang, kabupaten Subang Jawa Barat. Capolaga Adventure Camp juga memiliki beberapa Air terjun yang akan memanjakan pandangan anda dan tubuh anda, selain anda bisa berfoto anda juga bisa mandi di air terjun tersebut. Air terjun di Capolaga Adventure Camp ada 3 yaitu curug goa batu, curug sawer dan curug karembong. Fasilitas yang ada di Capolaga Adventure Camp adalah sebagai berikut :



1. Out bound
2. Outing.
3. Family atau company gathering.
4. Adventure sport.
5. Tarcking dan bird watching.
6. Tea walk.
7. Lahan perkemahan.
8. Photograhy.
9. Kolam pancing.


3.      Kawah Tangkuban Parahu
Wisata Kawah Tangkuban Perahu
Wisata Kawah Tangkuban Perahu

     Salah satu objek wisata yang sangat menarik untuk anda kunjungi selanjutnya adalah Kawah Gunung Tangkuban Parahu yang memiliki ketinggian  2084 m diatas permukaan laut ini akan membuat anda merasa sangat senang karena anda akan di perlihatkan sebuah Kawah gunung berapi yang masih aktif sampai sekarang dan sempat dinyatakan waspada pada tahun 2015. Pada kawah Gunung Tangkuban Parahu ada 2 kawah yang wajib anda kunjungi yaitu kawah Ratu dan Kawah Domas, dimana kawah Ratu berada di puncak Gunung dan kawah Domas berada di Pertengahan jalan menuju kawah Ratu.


4.      Pantai Pondok Bali

Pantai Pondok Bali Subang
Pantai Pondok Bali
     Berikutnya yang akan anda kunjungi adalah Pantai Pondok Bali yang berada di tepi utara Kota Subang. Anda akan dimanjakan dengan pemandangan laut biru yang luas dan anda juga bisa menikmati ikan bakar segar yang ada di wilayah tersebut. Lokasi tepat Pantai Pondok Bali adalah sebagai berikut :

Alamat : Desa Mayangan, Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang Jawa Barat
Telepon : (0260) 421111      
Penunjuk Arah  : Jika dari Subang Kota, anda akan menempuh jarak sekitar 50 KM melewati Jalur Pagaden dan Pamanukan.


5.      Curug Agung / Batu Kapur

Adalah tujuan wisata anda selanjutnya di Kota Subang, yang biasa juga dikenal dengan nama Batu Kapur. Yang bertempat di Desa Curug Agung Kecamatan Sagalaherang. Berdasarkan Fasilitas yang ada di Curug Agung / Batu Kapur
fasilitas  : Pemandian Air Panas pondokan , tempat rekreasi anak, arena perkemahan dan rumah makan.

Masih banyak juga tempat wisata lain yang tidak bisa saya ulaskan satu per satu di Kota Subang, selain tempat wisata di atas anda juga bisa mengunjungi beberapa tempat wisata dibawah ini :

1.     Planet Waterboom - Kabupaten Subang
2.     Desa Adat Wisata Wangunharja - Kabupaten Subang
3.     Curug Cileat - Kabupaten Subang
4.     Wisata Air Cigayonggong - Kabupaten Subang
5.     Desa Wisata Sari Bunihayu - Kabupaten – Subang
6.     Kampoeng Jatimas - Kabupaten Subang
7.     Pemancingan Lembah Gunung Kujang - Kabupaten Subang
8.     Kolam Renang Ciheuleut - Kabupaten Subang
9.     Waterboom Tirta Melati (pagaden) - Kabupaten Subang
10.  Penangkaran Buaya Blanakan - Kabupaten Subang
11.  Pantai Kalapa Patimban - Kabupaten Subang
12.  Kolam Renang Tirta Citapen - Kabupaten Subang
13.  Kolam Renang Bintang Fantasi – Kabupaten Subang


Demikian tujuan Wisata Di Subang Jawa Barat, jangan lupa baca artikel lainnya. Dan tuliskan komentar anda di kolom komentar untuk kritik dan saran atau lainnya. Terimakasih telah mengunjungi tentang-subang.blogspot.com

0 Response to "Beragam Wisata Di Subang Jawa Barat"

Posting Komentar